Istilah wanita karir memang sudah tidak asing lagi saat ini. Jika pada dulunya, wanita lebih identik dengan pekerjaan rumah, maka tidak untuk saat ini. Adanya kesetaraan gender tentu menjadi salah satu alasannya. Selain itu, kemajuan jaman dan banyaknya peluang bagi wanita untuk berkembang lebih luas lagi tentu menjadi hal yang positif jika bisa dimaknai dengan baik.
Dibalik itu semua, ada hal yang memang teramat penting untuk dibahas. Hal tersebut tidak lain ialah hakikat seorang wanita itu sendiri. Seperti yang diketahui bahwa wanita juga menjalani peran sebagai ibu rumah tangga saat ini sudah menikah. Maka, jika seorang wanita tetap memilih bekerja sambil mengurus rumah tangga, ia harus paham betul bagaimana caranya agar keduanya bisa seimbang.
Hanya terfokus di salah satu bidang tentu akan menimbulkan masalah. Terlebih lagi urusan di dalam rumah tangga. Terlalu banyak hal yang dikorbankan jika seorang ibu sekaligus wanita karier gagal dalam menyikapi perannya. Biasanya hal ini terjadi saat seorang wanita lebih memprioritaskan kepentingan pekerjaan dibandingkan dengan keluarga.
Agar hal ini tidak terjadi, mengedukasi seorang wanita bahkan sebelum berumah tangga adalah hal terbaik. Selain itu, membuat kesepakatan dengan suami adalah hal yang memang mutlak harus dilakukan. Tanpa ada persetujuan darinya, berbagai masalah sudah dipastikan akan kerap timbul. Apalagi wanita karier yang dimaksud juga memiliki anak dalam rumah tangga.
Meskipun sibuk berkarier, tanggung jawab seorang ibu rumah tangga tetaplah ada. Jangan pernah sepenuhnya menyerahkan urusan rumah tangga kepada asisten rumah tangga. Terlebih lagi untuk urusan anak. Sebisa mungkin ikatan batin dan kasih sayang antara orangtua terlebih lagi ibu haruslah kuat dan tetap terjaga dengan baik.
Namun, sebelum membahas lebih lanjut terkait skill yang harus dimiliki wanita karier sekaligus ibu rumah tangga, ada baiknya dipahami terlebih dahulu apa itu wanita karier, gambaran jelas beserta dengan ciri-cirinya.
Beberapa Hal yang Harus dipahami Terkait Wanita Karier
Pengertian Wanita Karier
Melihat dari struktur katanya, wanita karier terdiri dari dua kata yang tidak lain adalah “wanita” dan “karir”. Di dalam KBBI, wanita diartikan sebagai perempuan yang dewasa., sedangkan karir diartikan sebagai perkembangan dan kemajuan dalam kehidupan dan juga pekerjaan, jabatan, dan sebagainya. Kedua, pekerjaan yang memberikan harapan untuk maju.
Selain pengertian kata demi kata, ahli juga memberikan pendapatnya terkait pengertian wanita karir ini. Seperti pendapat dari A. Hafidz Anshary A.Z. Ia mengatakan bahwa wanita karir adalah wanita yang menekuni profesi atau pekerjaannya dan melakukan berbagai aktivitas guna meningkatkan hasil dan prestasi.
Wanita yang demikian tentu tidak bisa disamakan lagi dengan wanita pada jaman dahulu. Hal ini tentu tidak akan pernah lepas dari perkembangan jaman yang terus melaju dengan pesat hingga akhirnya memberikan peluang yang lebih besar bagi wanita untuk mendapatkan kebebasan meniti karir.
Ciri-Ciri Wanita Karir
Agar lebih jelas dalam memahami apa itu wanita karir, maka ciri-ciri adalah hal yang harus diketahui. Adapun ciri-ciri wanita karir yang dimaksud ialah, pertama wanita karir akan selalu aktif melakukan kegiatan yang orientasi-nya adalah sebuah kemajuan.
Kedua, kegiatan yang dilakukan seorang wanita karir adalah suatu kegiatan yang profesional dan sesuai dengan bidang yang ditekuninya. Biasanya ada beberapa bidang yang memang menuntut keprofesionalan. Diantaranya seperti, politik, ekonomi, ilmu pengetahuan, pemerintahan, sosial budaya, dan berbagai bidang lainnya.
Ketiga, bidang pekerjaan yang digeluti nya adalah pekerjaan yang sesuai dengan kualifikasi yang dimilikinya. Hal inilah yang kemudian mendatangkan kemajuan atau progress dalam hidupnya, baik itu dalam bentuk pekerjaan maupun jabatan.
Dari ragam ciri ini, dapat disimpulkan bahwa wanita karir ialah mereka para wanita yang telah berkutat dalam suatu bidang yang sesuai dengan kemampuannya. Hal ini bertujuan untuk mendatangkan kemajuan dalam hidup baik dari segi jabatan, pekerjaan, kepuasan hingga prestasi.
Setelah memahami secara utuh mengenai wanita karir, maka saatnya untuk membahas secara lebih spesifik mengenai skill yang harus dipunyai oleh seorang wanita karir sekaligus ibu rumah tangga. Hal ini tentu bermanfaat demi memberikan informasi kepada mereka yang sedang berada pada peran demikian agar bisa maksimal menyeimbangkan dua hal dalam hidupnya.
BeberapaSkill yang Harus dimiliki Wanita Karir Sekaligus Ibu Rumah Tangga
Mampu Menjadi Koordinator yang Hebat
Menjadi seorang wanita karir sekaligus ibu rumah tangga sudah sepatutnya mengajarkan kepada wanita untuk bisa menjadi koordinator yang hebat. Lebih dari sekedar pandai mengkoordinasi dunia pekerjaan, wanita karir yang juga berperan sebagai ibu rumah tangga akan mampu mendelegasikan tugas dan melakukan manajemen yang baik terhadap semua urusan rumah.
Rumah tangga hanya akan berjalan maksimal saat peran seorang ibu di dalam rumah tersebut tidak terputus. Wanita karir yang telah memutuskan untuk bekerja keras di kantor sudah seharusnya paham multitasking yang handal tidak hanya untuk urusan pekerjaan profesi melainkan juga untuk urusan peran dalam rumah tangga.
Pandai mengkoordinasi setiap urusan, baik itu kantor maupun rumah tangga, tentu akan membuat wanita karir tetap bisa merasakan dua peran yang berbeda. Dalam hal profesionalitas pekerjaan bisa didapatkan serta dalam hal peran sebagai ibu rumah tangga yang tetap diprioritaskan.
Hal ini bisa dicontohkan saat pembagian tugas dalam rumah tangga. Misalnya saja menghadiri acara pembagian rapor anak. Wanita karir yang bijaksana tentu akan sepakat dan sebisa mungkin hadir. Jika pun tidak, maka telah terjalin kesepakatan dengan suami terkait hal ini. Dengan demikian, semua urusan rumah tangga tetap bisa terkontrol dengan baik dan efisien.
Sesibuk Apapun Pekerjaan Wanita Karir, Tetaplah Menebarkan Kasih Sayang
Menghadapi dua dunia yang berbeda tiap harinya adalah hal yang cukup menyulitkan. Meski demikian, saat memilih menjadi wanita karir sekaligus ibu rumah tangga, tidak sepatutnya lagi hal ini menjadi kendala. Adapun cara yang harus dilakukan adalah selalu menggunakan poker face. Dengan begini, bagaimanapun keadaan seorang wanita karir yang sibuk, sempatkan untuk tetap senyum.
Hal-hal yang tersimpan dalam senyum memang selalu membawa energi yang positif. Meyakinkan diri bahwa keluarga adalah tempat terbaik untuk melepas lelah kerja seharian akan membuat wanita karir menjadi nyaman saat pulang ke rumah. Sambutan hangat si buah hati adalah hal yang tidak ternilai harganya.
Saat itu dialami oleh seorang wanita karir sekaligus ibu rumah tangga, maka saat itu jugalah ia akan merasakan betapa hangatnya pelukan keluarga. Memprioritaskan keluarga diatas segalanya memang merupakan hal yang tepat dan tidak ada salahnya. Selalu ada senyuman dan rasa nyaman dengan mereka para orang-orang terkasih.
Singkatnya, apapun yang terjadi di kantor jangan pernah membawanya ke rumah. Terutama untuk suatu hal yang membawa masalah. Berusahalah mengembalikan mood dengan tetap tegar dan tersenyum. Yakin bahwa masalah yang sedang terjadi dalam pekerjaan tersebut bisa selesai. Istirahatkan diri dengan berbincang ria dengan keluarga tercinta.
Harus Pandai Membuat List Hal Penting
Memiliki peran untuk dua hal yang berbeda tentu bukan hal yang mudah. Namun, salah satu langkah penting atau bisa disebut skill yang harus dimiliki wanita karir ibu rumah tangga ialah pandai dalam membuat list hal penting. Tidak selamanya apa yang ada di dalam pikiran bisa sistematis untuk dikerjakan. Oleh karenanya buatlah list terkait urutan hal-hal penting yang harus dilakukan.
Dengan membuat list ini, wanita karir bisa melihat seberapa penting kegiatan-kegiatan yang harus ia kerjakan. Beri penomoran terhadap hal-hal tersebut. Dengan demikian, tidak ada lagi kekeliruan untuk melakukan suatu hal. Jika dalam list prioritas ada unsur keluarga yang harus diutamakan, maka sebisa mungkin ia berada pada urutan nomor satu.
Manfaat lainnya dari membuat list ini adalah menjadi salah satu strategi mengefisienkan waktu yang ada. Tentu semua sepakat bahwa waktu adalah uang. Dengan demikian, seorang wanita karir yang bijak akan pandai dalam mengatur waktu dan tidak akan pernah berniat untuk menyia-nyiakan nya.
Berani untuk Menolak dan Mengatakan Tidak
Keberanian juga harus dimiliki oleh seorang wanita karir sekaligus ibu rumah tangga. Hal ini memang sering terjadi dan berakibat pada permasalahan. Ingatlah bahwa waktu bersama keluarga tidak boleh hilang. Tetaplah memahami peran sebagai ibu rumah tangga yang baik dan disenangi oleh anak-anak.
Biasanya, hal yang paling memerlukan ketegasan adalah adanya pekerjaan mendadak di luar jam kerja. Padahal biasanya, seorang wanita karir sudah bersiap untuk pulang ke rumah dan merencanakan suatu kegiatan bersama keluarga. Sebagai seorang wanita karir yang bijaksana, jangan sampai semua rencana bersama keluarga hancur gara-gara pekerjaan yang mendadak.
Sudah saatnya wanita karir bersikap tegas dan berani melakukan penolakan. Meyakinkan atasan bahwa ada keperluan lain yang memang tidak bisa dilewatkan adalah keharusan. Garis batas akan sebuah pekerjaan memang tetap harus ada, terlebih lagi untuk peran seorang ibu rumah tangga sekaligus wanita karir.
Singkirkan Ego dan Jangan Sungkan Meminta Bantuan
Selanjutnya adalah menyingkirkan ego dan tidak boleh sungkan meminta bantuan. Seringkali wanita karir merasa dirinya sebagai superhero dan tidak membutuhkan bantuan. Namun hal ini tetap saja tidak benar adanya. Bantuan tetap saja diperlukan dan ego tidak selamanya tepat untuk dilakukan.
Melakukan kegiatan yang multitasking tentu bukan hal yang mudah. Bantuan dari beberapa pihak sudah tentu sangat dibutuhkan. Untuk itu, ego yang ada dalam diri memang harus benar-benar disingkirkan. Hal ini guna memastikan tidak ada tugas yang terlantar dan memperparah kondisi yang sedang terjadi.
Tetap Menjaga Selera Humor yang Tinggi
Selain menyingkirkan ego, wanita karir sekaligus ibu rumah tangga juga perlu menjaga selera humor. Terus menerus dalam tekanan tentu bukanlah sesuatu yang baik. Tumpukan pekerjaan dan deadline yang terus menghantui tidak boleh menjadi penghancur mood dan cara berpikir jernih.
Untuk mengatasinya, wanita karir bisa melakukan dengan cara menghibur diri sendiri. Kondisikan sebaik mungkin bagaimana caranya bisa tertawa lepas dan membuang kekhawatiran berlebih. Hal ini diharapkan bisa menambah mood dan kemampuan berpikir jernih bisa kembali.
Memanfaatkan Waktu Seefektif Mungkin untuk Istirahat
Salah satu yang kerap menjadi masalah adalah jam istirahat. Kesibukan dalam dunia pekerjaan ditambah dengan urusan rumah tangga sudah pasti merupakan hal yang sangat melelahkan. Untuk itu, pandailah dalam mengatur waktu istirahat. Jangan sungkan untuk mencuri-curi waktu dimanapun itu untuk merebahkan badan dan beristirahat yang cukup.